Pentingnya Sosialisasi :)

Assalamu'alaikum wr.wb

Mencoba eksis kembali, hehe.. maaf baru bisa nulis sekarang, kemarin sibuk betul aku menyiapkan berbagai macam dan berbagai tugas, huaaaww... hari ini nggak masuk sekolah, badanku meriang semua, kepala pening bgt, jdilah saya istirahat di rumah.

Hei guys... di sekolah, kalian ikut organisasi apa aja? mungkin di luar sekolah, ikut komunitas apa?
Pastinya macem-macem. Ikut dalam suatu organisasi itu penting banget lho untuk membangun mental kita. Iya, soalnya dalam organisasi tu tentunya punya anggota dengan berbagai macam warna,watak,dan wajah hohohoo.

Manusia disebut sebagai makhluk sosial dimana mereka nggak bisa bertahan hidup tanpa bantuan orang lain dengan kalimat lain, manusia selalu membutuhkan bantuan orang lain ^^
Untuk itu kita perlu bersosialisasi sama lingkungan sekitar kita. Nah, sosialisasi itu salah satunya ya ikut organisasi. Ehehehehehhh.. manfaatnya buaannyyaaakk banget kalo kita ikut organisasi.
Oke, pikiran kita bisa terbuka karena di organisasi itu pasti ngadain rapat, diskusi dan sebagainya dimana kita dituntut untuk memaparkan pendapat kita. Trus selain itu kita bisa membuka diri juga sama orang lain, temen kita makin banyak, simpenan sahabat jadi berlebih :)
Seneng kan kalo temen kita banyak? Tentuuuuu..

Bersosialisasi lewat organisasi juga akan menyelamatkan kita dari sikap selfish dan mengesampingkan kita dari sifat individualis. Kita harus pergi keluar untuk melihat dunia, gimana sih keadaan dunia? apa yang terjadi? apa yang harus kita lakukan? apakah masih ada dari mereka yang membutuhkan bantuan? Inilah, sosialisasi juga akan membuka mata kita untuk melihat keadaan dunia.

Mungkin ada sebuah situasi di sebuah komunitas. Ada cerita...
Dalam komunitas tersebut, orang-orangnya susah sekali diajak bersosialisasi keluar, mungkin hanya beberapa dari mereka saja. Kalau ada event, mereka susah untuk diajak berpartisipasi. Anggapan mereka "Ah males, ngapain juga?" waduh gawat ih kalo udah begini. AKibatnya komunitas ini begitu dikucilkan oleh komunitas lainnya. Sekali ada event, panitia males untuk mengundang komunitas itu. Panitia uga berpikir apa yang komunitas itu pikir "Buat apa diundang toh mereka juga nggak akan ikut.."
Komunitas ini sering dipojokkan, anggotanya dianggap cupu karena nggak pernah berani ikut kegiatan di luar dan hanya mementingkan kegiatan komunitasnya saja. Sayangnya, meski selalu dipojokkan dan dikucilkan oleh yang lainnya, komunitas ini tetep nggak mau tau. "Terserah gue dong mau ngapain, hidupku hidupku.."
Ini adalah salah satu cerminan makhluk-makhluk individualis, mengedepankan kepentingannya sendiri dan enggan untuk ikut kegiatan di luar. Nggak baik kawan!

Individualis juga jarang mau mendengarkan masukan-masukan yang ada, susah menerima kritikan yang disampaikan, sehingga mereka akhirnya susah untuk berubah watak.
Maka dari itu, sosialisasi amatlah penting untuk kehidupan kita. Bahayanya amat besar pula kalau kita adalah seorang individualis.

So, teman.. jadilah makhluk sosial yang sesungguhnya. Lihatlah dunia, cari teman sebanyak-banyaknya maka hidupmu akan indah :)
Semangaatt!!

Comments

Popular posts from this blog

Guruku "tersayang" wkwkwk...

[Apresiasi Buku] Korean Cool: Di Balik Drama Reply 1988 sampai SMTown Paris 2012

Gadis Rantau #2: Antara Tempat Tidur dan Kamar Mandi